Casillas: Real Madrid Beruntung Dapatkan Eder Militao

Casillas: Real Madrid Beruntung Dapatkan Eder Militao
Eder Militao (c) AFP

Bola.net - - Penjaga gawang FC Porto, Iker Casillas mengomentari kepindahan rekan setimnya, Eder Militao ke Real Madrid. Casillas menilai El Real beruntung mendapatkan pemain top sekelas Eder musim depan.

Minggu lalu, Real Madrid memberikan pengumuman yang mengejutkan. Mereka berhasil mendapatkan tanda tangan bek tengah FC Porto, Eder Militao.

Sebelumnya sang bek sendiri dihubungkan dengan sejumlah klub papan atas dunia berkat performa apiknya di jantung pertahanan Porto. Namun El Real sukses mengamankan tanda tangannya dengan mahar transfer sebesar 50 juta Euro.

Casillas yang merupakan mantan kapten Real Madrid merasa senang dengan kepindahan Eder ke Bernabeu. "Ini adalah langkah yang sangat bagus yang dilakukan Real Madrid," ujar Casillas seperti yang dikutip Goal International.

Baca komentar lengkap sang kiper di bawah ini.

1 dari 2 halaman

Pasti Sukses

Sebagai rekan setim Eder, Casillas menilai bahwa sang bek merupakan pemain dengan kemampuan di atas rata-rata.

Untuk itu, Casillas menilai manajemen El Real telah melakukan langkah yang fantastis untuk mendapatkan sang bek dan ia yakin Eder akan menjadiu pemain penting Madrid di masa depan.

"Mereka [Madrid] berhasil mendapatkan pemain yang sangat bagus dan pemain ini memiliki masa depan yang bagus. Saya sangat yakin ia akan sukses besar di Real Madrid."

2 dari 2 halaman

Kekhawatiran

Casillas sendiri juga meminta Eder untuk bekerja keras di Real Madrid, karena ia menilai Eder akan menemui sejumlah masalah saat ia bergabung dengan Los Blancos nanti.

"Porto sudah berjudi dengan dirinya ketika ia masih sangat muda dan dia [Eder] menunjukkan karakter yang bagus. Dia selalu menjadi pemain yang terhormat dan ingin melakukan segala sesuatunya dengan benar."

"Saya sendiri sedikit takut dengan proses adaptasinya nanti karena Spanyol sangat berbeda dengan Portugal. Saya selalu mengatakan kepadanya bahwa ketika ia tiba di Madrid, maka ia akan menyadari apa yang saya katakan ini." tandasnya.