Casillas Kirim Dukungan Moral Untuk Asenjo

Casillas Kirim Dukungan Moral Untuk Asenjo
Sergio Asenjo (c) AFP
Bola.net - Kiper Real Madrid, Iker Casillas, mengirimkan dukungan moral pada Sergio Asenjo yang mengalami cedera ACL.

Asenjo mengalami cedera yang ditakuti oleh para atlet sepakbola itu ketika membela Villarreal menjamu Atletico Madrid di Madrigal, Kamis (30/04). Laga itu sendiri dimenangi oleh Los Rojiblancos dengan skor 0-1.

Kiper berusia 25 tahun itu mengalami cedera di menit ke-82. Kaki kanannya tak mampu menahan berat badan Asenjo setelah ia melompat untuk menghalau serangan lawan. Kakinya bahkan nampak sedikit melengkung ke arah dalam.

Usai laga, ia pun menjalani pemeriksaan medis dan dipastikan menderita cedera ACL. Ia pun diperkirakan bakal absen selama sekitar tujuh bulan. Casillas pun akhirnya berusaha untuk memberikan dukungan moral pada kompatriotnya tersebut.

"Saya ingin mengirim pesan pada Sergio Asenjo, yang mengalami hal buruk kemarin, dan saat ini adalah masa-masa yang sulit baginya. Tegakkan kepalamu, karena saya yakin kau akan kembali dengan lebih kuat lagi dari sebelumnya," seru Casillas seperti dilansir Marca. [initial]

 (mrc/dim)