Casilla Tak Punya Masalah dengan Navas di Madrid

Casilla Tak Punya Masalah dengan Navas di Madrid
Kiko Casilla (c) AFP
- Kiko Casilla mengaku ia tidak punya masalah dengan Keylor Navas di Real Madrid.


Musim ini, penjaga gawang asal Kosta Rika dipilih sebagai kiper utama oleh manajer Rafael Benitez dan Casilla, yang dibeli dari Espanyol di musim panas ini, masih cukup jarang mendapatkan kesempatan membela tim utama.


Namun ia mengatakan tak punya masalah terkait kondisi tersebut.


"Kami berdua adalah rekan tim yang hebat. Keylor dan saya sempat bermain di Divisi Dua dan itu membuat kami punya banyak pengalaman, kami saling membantu satu sama lain. Itu bagus untuk kami dan tim," tutur Casilla pada reporter.


"Ketika datang di Real, saya masih baru berusia 14 tahun. Namun kini saya kembali lagi. Menjadi kiper Madrid adalah mimpi yang jadi kenyataan. Sesuatu yang sudah lama saya inginkan dan saya amat beruntung bisa menggapainya," pungkasnya. [initial]


 (mar/rer)