Casilla: Barca Masih Terbaik Dunia

Casilla: Barca Masih Terbaik Dunia
Kiko Casilla. (c) AFP
Bola.net - Penjaga gawang Espanyol, Kiko Casilla, menyebut Barcelona masih merupakan tim terbaik dunia, meski mereka sempat mengalami periode buruk di La Liga musim ini.

Barcelona, yang akan menghadapi Espanyol pekan ini, sempat kalah dua kali beruntun atas Real Madrid dan Celta Vigo, sebelum akhirnya kembali mulai menemukan kestabilan permainan di kompetisi domestik.

"Usai apa yang terjadi di Bernabeu, banyak orang mulai memberikan kritik, namun Barca akan selalu menjadi Barca. Mereka adalah lawan yang sulit dan punya salah satu skuat terbaik di dunia," tutur Casilla pada Sport.

Meski demikian, Casilla tetap berharap timnya bisa menang akhir pekan ini.

"Ada pertandingan di mana kami kerap kurang beruntung, namun Celta sudah pernah mengalahkan mereka dan kami akan mencoba. Kami akan pergi ke sana dan berpikir kami bisa meraih sesuatu. Ini tidak akan mudah, saya harap mereka tidak berada dalam kondisi terbaik," pungkasnya.[initial]

 (spo/rer)