
Bola.net - - Gelandang Real Madrid, senang dengan penampilan klubnya pada laga melawan Sevilla (5/1). Baginya, laga tersebut merupakan salah satu aksi terbaik Madrid pada musim ini.
Dua gol James Rodriguez dan satu gol Raphael Varane mengantar Madrid menang 3-0 atas Sevilla. Laga yang digelar di Santiago Bernabeu ini merupakan leg pertama babak 32 Besar Copa del Rey.
"Real Madrid memainkan permainan yang luar bisa, ini salah satu permainan terbaik kami pada musim ini," tutur Casemiro dikutip dari media asal Spanyol, Marca.
Salah satu kunci kemenangan Madrid, menurut Casemiro, adalah karena mereka bermain sebagai sebuah tim. Saat mampu tampil sebagai tim, setip lawan pasti akan keteteran.
"Ini telah membuktikan bahwa jika kami bersatu, kami dapat membuat hal-hal yang menyulitkan lawan," tambahnya.
Meski begitu, pemain asal Brasil ini mengingatkan pada seluruh punggawa Madrid bahwa musim masih panjang. Ia minta Madrid terus tampil konsisten dan mempertahankan rekor tidak terkalahkan dalam 38 pertandingan.
"Kita semua tahu bahwa memakai jersey Real Madrid berarti kami harus terus berjuang untuk menang dan bermain serius untuk selalu berada di jalur yang benar sepanjang musim, bukan hanya pada bulan Januari saja," tutup Casemiro.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 4 Januari 2017 21:44
Klub Tiongkok Tawar Aubameyang 150 Juta Euro, Real Madrid Kalah Saing
-
Liga Champions 4 Januari 2017 15:38
-
Liga Inggris 4 Januari 2017 11:47
-
Liga Spanyol 4 Januari 2017 11:17
-
Liga Spanyol 4 Januari 2017 11:13
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...