'Casemiro Memang Cocok Main di Madrid'

'Casemiro Memang Cocok Main di Madrid'
Casemiro (c) AFP
- Salah satu mentor di masa awal karirnya mengatakan bahwa sang pemain memiliki masa depan cerah di Real Madrid.


Nilton Moreira merupakan sosok yang menemukan Casemiro di akademi sepakbola miliknya.


Ia lantas mengatakan pada AS: "Ketika saya membuka sekolah sepakbola di Sao Jose dos Campos pada 1997. Sepupunya, bermain di tim wanita. Ia lantas berbicara pada saya dan mengajaknya (Casemiro) dan ia amat percaya diri.


"Saya kira ia baru berusia enam tahun. Ia berlatih dengan saya hingga usia 13, ketika Sao Paulo merekrutnya. Sekolah saya punya kesepakatan dengan klub. Mereka menyukai Casemiro.


"Dari sisi teknis. Saya selalu mengatakan ia akan cocok di Eropa. Karena ia dinamis dan mampu bermain di berbagai posisi. Kini ia adalah pemain yang lebih komplit, dan ia semakin cocok bermain di Eropa." [initial]


 (as/rer)