Casemiro: Kovacic Buat Madrid Lebih Hebat

Casemiro: Kovacic Buat Madrid Lebih Hebat
Mateo Kovacic (c) AFP
Bola.net - Casemiro mengaku bangga dengan keberhasilan klubnya mengamankan tanda tangan Mateo Kovacic dari Inter Milan di musim panas ini.

Gelandang Kroasia itu resmi dibeli Madrid dengan harga mencapai 40 juta euro. Ia akan diberi kontrak lima tahun dan gaji mencapai 3 juta euro per musim. Kehadiran Kovacic diharapkan bakal memperkaya alternatif lini tengah klub, yang sudah dihuni pemain berkualitas seperti Luka Modric dan James Rodriguez, serta Isco.

Casemiro pun mengaku senang dengan kehadiran Kovacic, yang masih belum secara resmi diperkenalkan pada publik tersebut.

"Ia adalah satu lagi pemain yang datang untuk membantu Madrid musim depan. Saya amat bahagia dengan kehadirannya. Ia akan banyak membantu dan membuat kami bermain lebih baik," jelas Casemiro pada Marca.

Madrid baru saja mencatat kemenangan 2-1 atas Galatasaray di Trofeu Bernabeu dini hari tadi. [initial]