Casemiro: Bersama Benitez, Madrid di Jalan yang Benar

Casemiro: Bersama Benitez, Madrid di Jalan yang Benar
Rafael Benitez (c) AFP
Bola.net - Casemiro mengatakan bahwa ia amat percaya pada Rafael Benitez dan yakin sang manajer bakal memberi banyak sukses pada Real Madrid musim panas ini.

Benitez sempat mendapat banyak kritik usai Madrid hanya bisa bermain imbang tanpa gol melawan Sporting Gijon di laga pembuka La Liga. Namun kritik tersebut perlahan mereda, usai klub sanggup membantai Real Betis 5-0 pekan lalu.

Casemiro lantas mengungkap keyakinan yang ia miliki terhadap kemampuan eks manajer Napoli.

"Ia adalah manajer yang hebat. Ia selalu ingin para pemainnya memberikan yang terbaik, baik di sesi latihan maupun pertandingan. Ia suka melihat semua orang menghadapi tugasnya dengan serius dan kami ada di jalan yang benar," jelas Casemiro pada reporter.

Madrid kini berada di peringkat lima klasemen sementara La Liga, tertinggal dua poin dari Barcelona. [initial]

 (rma/rer)