Casemiro Berhalangan Tampil, Zidane Tak Risau

Casemiro Berhalangan Tampil, Zidane Tak Risau
Casemiro (c) AFP
- Zinedine Zidane mengaku tak risau kehilangan Casemiro karena skema main Real Madrid tak akan terganggu tanpa kehadiran pemain asal Brasil tersebut.


Sebelumnya, Casemiro mengalami benturan ketika menjalani pertandingan bersama Los Blancos lawan . Kemudian Madrid memberikan konfirmasi bahwa gelandang bertahan itu mengalami retak tulang di bagian kaki sebelah kiri. Belum diketahui dengan pasti berapa lama ia akan menjalani perawatan.


Cederanya Casemiro ini menjadi kabar buruk bagi Zidane. Sebab tak ada lagi pemain seperti dirinya, yang kuat dalam mengejar dan merebut bola dari kaki lawan. Meski demikian Zidane mengaku tak risau kehilangan pemain 24 tahun tersebut.


"Sudah jelas bahwa mungkin dalam posisi Casemiro tidak ada satu pun pemain yang persis seperti dirinya, tapi kami hanya akan membuat beberapa perubahan dan menjadi sedikit berbeda," terang Zidane seperti dilansir Soccerway.


"Ini tidak akan berbeda tanpa Casemiro. Ide kami adalah selalu sama tergantung pada penguasaan bola yang kami miliki," serunya.


"Ide kami adalah untuk mendapatkan bola, bermain di area pertahanan lawan -. melakukan hal semacam ini. Jadi kita akan melihat apakah kami akan tampil secara berbeda, tetapi gagasannya selalu sama. Tidak peduli pemain mana yang bermain," tegasnya. [initial]


 (sw/dim)