
Bola.net - - Dani Carvajal berharap ia bisa membela Real Madrid di final Liga Champions yang akan dimainkan di Cardiff bulan depan.
Bek Spanyol itu sudah absen di beberapa laga belakangan karena mengalami cedera paha dan diperkirakan sudah memainkan laga terakhirnya musim ini. Namun demikian, Carvajal berharap bisa turun ketika melawan Juventus di Wales nanti.
Madrid akan bermain di laga itu dengan target mencatat sejarah sebagai tim pertama yang mampu juara Eropa dua kali beruntun di era Liga Champions.
Dan ketika ditanya soal cederanya belum lama ini, Carvajal mengatakan di AS: "Pemulihan berjalan dengan baik dan pekan depan akan ada keputusan yang diambil. Namun setiap hari saya merasa lebih baik. Saya mencoba untuk mempercepat prosesnya."
"Semoga saya bisa bermain di final di Cardiff."
Gareth Bale
Pemain lain juga yang senasib seperti Carvajal adalah Gareth Bale. Winger Wales itu tak pernah bermain lagi sejak ia mengalami cedera engkel di laga clasico yang dimainkan di Bernabeu.
Namun seperti semua fans Madrid, Carvajal berharap eks Tottenham itu bisa bermain di final nanti.
"Dia adalah pemain kelas dunia dan semoga kami semua bisa bermain."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 15 Mei 2017 21:06
-
Liga Spanyol 15 Mei 2017 20:57
-
Liga Spanyol 15 Mei 2017 19:07
-
Liga Inggris 15 Mei 2017 15:30
-
Liga Spanyol 15 Mei 2017 14:20
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 10:57
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 10:46
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 10:39
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 10:28
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 09:59
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 09:52
MOST VIEWED
- Performa Antony di Real Betis Ungguli Vinicius Junior dan Lamine Yamal, MU Bikin Kesalahan Besar?
- Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
- Koeman dan Warisannya di Barcelona: Lahirnya Generasi Emas Baru
- Ansu Fati Siap Tinggalkan Barcelona Secara Permanen: Usia Baru 22 Tahun, Kok Sulit Temukan Klub?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...