Carvajal: Saya Belum Menyerah di Madrid

Carvajal: Saya Belum Menyerah di Madrid
Dani Carvajal (c) AFP
Bola.net - Dani Carvajal mengatakan ia belum menyerah merebut tempat inti di Real Madrid, meski klub mendatangkan satu bek kanan anyar di musim panas ini.

Madrid membeli Danilo dari FC Porto awal Januari silam dan kehadiran pemain Brasil tentu membuat Carvajal makin sulit menembus tim inti. Namun rupanya hal tersebut tak membuat defender Spanyol rela menyerah begitu saja.

"Ini adalah tantangan yang besar, saya senang harus bersaing keras memperebutkan tempat utama," jelas Carvajal pada reporter.

"Danilo sekarang memang mendapatkan kesempatan bermain, namun musim ini amat panjang. Saya tidak akan pernah menyerah. Inilah sifat saya. Saya tidak akan pernah melempar handuk," pungkasnya.

Danilo memang tampil cukup bagus di Madrid sejauh ini. Namun kebiasaan Rafael Benitez merotasi skuat bakal menguntungkan Carvajal dalam ambisinya merebut satu tempat inti di klub. [initial]

 (mm/rer)