Carragher: Trio MSN Takkan Mau ke Premier League

Carragher: Trio MSN Takkan Mau ke Premier League
Lionel Messi dan Luis Suarez (c) AFP
- Jamie Carragher menilai akan sulit bagi klub-klub Premier League untuk membujuk pemain terbaik dunia seperti Lionel Messi dan Luis Suarez bermain di Inggris.


Meski kini klub-klub Inggris memiliki banyak uang, Carragher menilai hal tersebut masih akan kalah dengan daya tarik dan gengsi yang dimiliki oleh dan Real Madrid.


"Masalahnya selalu sama. Semua pemain terbaik ingin bermain di Barcelona atau Real Madrid," tutur Carragher pada AS.


"Trio MSN memiliki statistik yang luar biasa dan mereka tampil amat bagus. Saya senang kita mendapatkan kesempatan untuk melihat mereka bertiga bermain dalam satu tim. Saya ingat beberapa laga yang mereka mainkan, dan salah satunya adalah ketika Barcelona menang atas Celta beberapa saat lalu di Camp Nou."


Messi dan Neymar belakangan dikabarkan tengah menarik perhatian klub-klub EPL seperti Manchester United dan Manchester City. [initial]


 (as/rer)