Carlos: Neymar Lebih Hebat dari Messi dan Ronaldo

Carlos: Neymar Lebih Hebat dari Messi dan Ronaldo
Neymar (c) AFP
- Roberto Carlos mengatakan sebagai pemain terbaik dunia, dan menganggapnya lebih hebat dari Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.


Pemain Argentina dan striker Real Madrid kerap mendominasi anugrah pemain terbaik dunia Ballon d'Or, di beberapa tahun terakhir.


Namun Carlos berkeras bahwa Neymar bisa mengakhiri dominasi dua nama tersebut.


"Ketika saya ditanya mengenai Messi dan Cristiano, saya bilang Neymar yang terbaik untuk saya. Ini bukan hanya tentang gol, namun juga kepercayaan diri yang ia tunjukkan ketika bermain," jelas Carlos pada Globoesporte.


"Neymar akan meraih Ballon d'Or dalam dua atau tiga tahun mendatang karena ia memang pantas mendapatkannya." [initial]


 (twi/rer)