Carlos: James Hanya Butuh Kasih Sayang di Real Madrid

Carlos: James Hanya Butuh Kasih Sayang di Real Madrid
James Rodriguez (c) AFP

Bola.net - - Roberto Carlos mengatakan James Rodriguez butuh kasih sayang agar bisa membuktikan kualitasnya di Real Madrid.

James sering menjadi pemain cadangan di bawah asuhan Zinedine Zidane. Mengenai situasinya, pemain asal Kolombia tersebut ingin banyak mendapat kesempatan bermain bersama tim utama.

Zidane secara terbuka pernah menyampaikan James tetap sebagai pemain penting dalam timnya. Tapi James juga kerap mendapat kritik jika tak bermain seperti yang diharapkan.

Carlos yang pernah bermain bersama Los Blancos dan empat kali menjuarai La Liga, memberikan pembelaan pada pemain 25 tahun tersebut.

"Jika James pemain jelek seperti yang orang katakan, ia tak akan menjadi kapten Kolombia. Orang-orang bisa membicarakan apa yang ia lakukan, tapi ia bermain bersama tim terbaik di dunia," kata Carlos seperti dikutip Goal Internasional.

"Ia butuh kasih sayang, saya juga pernah membutuhkannya. Ia harus berpikir apa yang bisa ia perbaiki. Ia harus percaya pada dirinya sendiri, ia fenomenal."

"Terkadang Zidane membutuhkannya, kadang butuh Isco. Itu keputusannya. Apa yang saya lihat dalam latihan, ia berlatih dengan sangat baik," paparnya.