Carlos: Danilo Akan Sukses di Real Madrid

Carlos: Danilo Akan Sukses di Real Madrid
Danilo (c) AFP
Bola.net - Mantan bek kiri Real Madrid, Roberto Carlos mengungkapkan keyakinannya kepada rekrutan anyar Los Blancos, Danilo. Menurutnya, bek kanan tersebut akan sukses di Santiago Bernabeu.

Seperti diketahui, Real Madrid akhirnya merilis pernyataan resmi bahwa mereka telah sepakat mendatangkan Danilo dari FC Porto. Danilo didatangkan dengan bandrol yang disebut mencapai 30 juta euro dan menandatangani kontrak selama enam musim.

Berbicara kepada radio Spanyol, Cadena COPE, bek yang menghabiskan masa 11 tahun di Madrid tersebut memberikan pujian atas kualitas Danilo dan yakin ia akan sukses di Los Blancos.

"Dia adalah full back yang sangat komplit karena dia menyerang dengan sangat baik. Real Madrid mendapatkan rekrutan hebat karena dia punya banyak kualitas," ujarnya.

"Tak mudah untuk menjadi pemain bertahan di Real Madrid, tapi Danilo akan beradaptasi tanpa kesulitan. Dia sangat komplit dan dia akan banyak membantu Real Madrid. Dia akan sukses di sana," tandasnya.[initial]

 (cad/dzi)