Capello: Barca Obrak-Abrik Madrid dengan Mudahnya

Capello: Barca Obrak-Abrik Madrid dengan Mudahnya
Fabio Capello (c) Ist
- Mantan bos Real Madrid, Fabio Capello, memberikan pujian terhadap permainan , kala mereka mencatat kemenangan 4-0 di El Clasico yang berlangsung di Bernabeu pekan lalu.


Blaugrana mampu meraih tiga angka penuh lewat gol yang dibuat oleh Luis Suarez (2), Neymar, dan Andres Iniesta, sekaligus tampil dominan di sepanjang laga kemarin.


"Mereka terus ingin mencetak gol meski sudah unggul empat. Mereka amat ingin menunjukkan yang terbaik. Ini yang jadi perbedaan di pertandingan kemarin," tutur Capello pada reporter.


"Real Madrid menurunkan susunan tim yang membuat mereka bisa bermain menyerang, namun ketika Anda melawan tim yang amat sering menguasai bola, hal tersebut bakal sangat sulit. Barcelona memiliki empat pemain yang bermain di level tertinggi, Suarez, Andres Iniesta, Pique, dan juga Sergio Busquets.


"Jika mereka bermain kompak, mereka tidak akan kehilangan bola. Barcelona lalu dengan mudahnya mampu masuk ke area pertahanan Madrid. Mereka harusnya membuat semacam tembok untuk menghalangi pemain lawan menerima bola." [initial]


 (rma/rer)