Camacho: Benitez Murka Luar Biasa pada Madrid

Camacho: Benitez Murka Luar Biasa pada Madrid
Rafael Benitez (c) AFP
- Jose Antonio Camacho belum lama ini memberikan pendapat soal 'curhat' Rafael Benitez mengenai perlakuan Real Madrid terhadap dirinya.


Benitez, yang dipecat Madrid pada tengah musim ini, belum lama berbicara panjang lebar di BT Sport mengenai perlakuan manajemen Madrid, kebiasaan turut campur presiden Florentino Perez, dan banyak hal mengenai internal Los Blancos.


Camacho, yang juga pernah menukangi Madrid, lantas mengatakan pada Marca: "Benitez amat marah terhadap Real Madrid."


"Jika saya jadi dirinya, saya akan diam saja."


Benitez sendiri hingga kini masih menganggur usai pergi dari Madrid. Namun belakangan ia juga mengungkapkan keinginannya untuk bekerja kembali di Inggris, usai sebelumnya pernah punya pengalaman menukangi Chelsea dan Liverpool.


Madrid sendiri tengah ditangani oleh legenda mereka, Zinedine Zidane. [initial]


 (mar/rer)