Calderon: Ramos Dihukum Karena Dukung Ancelotti

Calderon: Ramos Dihukum Karena Dukung Ancelotti
Sergio Ramos (c) AFP
Bola.net - Ramon Calderon meyakini bahwa sikap Real Madrid yang enggan menerima permintaan kontrak baru Sergio Ramos merupakan bentuk hukuman klub pada sang defender karena ia mendukung Carlo Ancelotti.

Pekan ini, kabar-kabar yang mengaitkan Ramos dengan Manchester United berhembus kencang. Defender sentral itu disebut siap angkat kaki dari Santiago Bernabeu karena pihak klub tak mengabulkan permintaan kenaikan gajinya.

Gonjang-ganjing itu akhirnya mengundang mantan orang nomor satu di Madrid, Calderon, untuk angkat bicara. Ia meyakini bahwa sikap Los Blancos yang enggan menerima permintaan Ramos itu merupakan bentuk hukuman pada sang pemain, karena ia secara terbuka menyatakan dukungannya pada eks pelatih klub tersebut, Carlo Ancelotti.

"Sudah jelas bahwa ia tak bahagia karena Presiden menolak memperpanjang kontraknya. Saya melihat hal itu sebagai sebuah hukuman karena ia mendukung Ancelotti secara terbuka. Ia mengatakan bahwa keputusan untuk memecat sang pelatih merupakan sebuah kesalahan, dan ia juga mendukung Iker Casillas," cetus Calderon seperti dilansir talkSPORT. [initial]

 (ts/dim)