Calderon: Madrid Tak Butuh De Gea

Calderon: Madrid Tak Butuh De Gea
David De Gea. (c) AFP
Bola.net - Mantan presiden Real Madrid Ramon Calderon menegaskan bahwa Los Blancos saat ini sudah tidak membutuhkan kiper baru. Oleh karena itu, ia mendesak agar Madrid tidak perlu membeli kiper Manchester United David De Gea.

Nama De Gea belakangan ini selalu dikaitkan dengan kepindahannya ke Santiago Bernabeu. Rencananya kiper berusia 24 tahun itu bakal diproyeksikan sebagai pengganti Iker Casillas.

Namun Calderon sangat tidak setuju jika De Gea benar-benar mendarat ke Madrid. Ia menilai Los Merengues saat ini sudah punya dua kiper hebat yakni Casillas dan Keylor Navas.

"Kami sudah punya kiper terbaik di dunia yaitu Iker Casillas. Kami juga punya Keylor Navas. Saya tidak melihat kami membutuhkan kiper baru," ujar Calderon kepada talkSPORT.

"De Gea mungkin salah satu kiper terbaik di dunia tapi Casillas masih bisa berada di puncak permainannya selama tiga atau empat tahun lagi. Saya pikir kami tidak membutuhkan De Gea."[initial]

 (ts/ada)