Butragueno: Kartu Merah Ronaldo Wajar

Butragueno: Kartu Merah Ronaldo Wajar
Emilio Butragueno. (c) AFP
Bola.net - Direktur Real Madrid, menilai pengusiran Cristiano Ronaldo di pertandingan La Liga melawan Cordoba (25/1) merupakan hal yang wajar.

Pemain Portugal itu mendapat kartu merah kala ia terlibat kontak fisik dengan Jose Angel Crespo, dalam pertandingan yang akhirnya dimenangkan oleh Madrid dengan skor 2-1.

"Cordoba merupakan tim yang berpengalaman. Mereka mampu bertahan dengan baik. Ini merupakan tiga poin yang amat penting untuk perjalanan tim ini ke depannya. Kami terus berjuang hingga akhir. Lapangannya sendiri terlalu kering, hingga kami mengalami kesulitan. Namun tim mampu memberi respon yang bagus usai Cristiano keluar," tutur Butragueno pada AS.

"Kartu merah yang diterima Ronaldo merupakan hal yang wajar. Tindakan seperti itu lumrah terjadi di sepakbola. Sekarang kita tunggu apa pendapat wasit mengenai hal tersebut," pungkasnya. [initial]

 (as/rer)