Busquets Minta De Jong Beradaptasi Dengan Permainan Barcelona

Busquets Minta De Jong Beradaptasi Dengan Permainan Barcelona
Frenkie De Jong (c) AP Photo

Bola.net - Sergio Busquets meminta Frenkie De Jong agar segera beradaptasi dengan permainan ala Barcelona setelah pindah dari Ajax Amsterdam.

De Jong dibeli oleh Barca pada pertengahan musim lalu. Saat itu Blaugrana harus merogoh kocaknya sekitar 75 juta euro.

Musim ini De Jong sudah bermain sebanyak tiga kali bagi Barcelona. Hasilnya, Blaugrana sekali kalah, sekali menang dan sekali imbang di pentas LaLiga.

De Jong sendiri tak bisa tampil maksimal. Ia belum bisa menemukan ritme permainan yang pas dengan Barcelona.

1 dari 2 halaman

Dukungan Busquets

Sebagai senior, Busquets kemudian mencoba untuk membantu De Jong. Ia menyarankan kepada juniornya itu agar bekerja lebih keras untuk memahami sistem permainan ala Blaugrana.

"Ia harus beradaptasi dengan gaya sepak bola selain gaya Ajax," kata Busquets seperti dilansir Goal International.

"Tapi ia akan menjadi hebat, baik sekarang maupun di masa depan. Ia bisa menjadi salah satu yang terbaik," klaimnya.

2 dari 2 halaman

Belum Maksimal

De Jong pun mengakui bahwa ia memang belum bisa tampik maksimal. Namun ia berjanji akan terus bekerja keras demi membenahi peformanya.

"Saya harus mengakui bahwa saya belum bermain dengan baik di pertandingan kompetitif kami sejauh ini."

"Orang-orang biasanya panik dalam situasi saya saat ini, namun saya tidak demikian. Saya tahu bahwa saya bisa berkontribusi lebih banyak dalam pertandingan. Saya tahu saya bisa bermain lebih dominan, sehingga saya tidak terganggu dengan permainan buruk saya."

(Goal International)