Busquets: Kartu Merah Pique Mengubah Laga

Busquets: Kartu Merah Pique Mengubah Laga
Gerard Pique coba ditenangkan oleh Andres Iniesta (c) AFP
Bola.net - Barcelona gagal menjuarai Supercopa de Espana 2015. Barcelona ditekuk Athletic Bilbao dengan agregat 1-5.

Barcelona kalah telak 0-4 di markas Bilbao pada leg pertama. Menjamu Bilbao di Camp Nou pada leg kedua, Selasa (18/8), Barcelona cuma imbang 1-1. Menurut gelandang Barcelona Sergio Busquets, kartu merah Gerard Pique menit 56 sangat berpengaruh terhadap perjuangan timnya.

"Kami mencetak gol di babak pertama dan menciptakan beberapa peluang. Kami mengawali babak kedua dengan baik, kami sangat bersemangat," ujar Busquets seperti dilansir situs resmi Barcelona.

"Namun, kartu merah Pique mengubah jalannya laga. Semuanya berjalan baik sampai kami kehilangan satu pemain," pungkasnya.

Kartu merah untuk Pique diberikan wasit setelah bek Barcelona itu dianggap melakukan protes berlebihan. Pada menit 86, pemain pengganti Bilbao Kike Sola juga diusir wasit akibat pelanggaran terhadap Javier Mascherano. [initial]

 (fcb/gia)