Busquets Girang Segera Dapat Kontrak Baru

Busquets Girang Segera Dapat Kontrak Baru
Sergio Busquets (c) AFP
- Sergio Busquets mengungkap ia merasa amat dihargai di dan berharap Josep Maria Bartomeu akan segera memenuhi janji dengan memberi kontrak baru.


Pemain Spanyol, yang merupakan didikan akademi muda Barcelona, memilki kontrak yang tengah berlaku hingga 2019.


Namun belakangan ini muncul spekulasi yang mengatakan ia mungkin akan bermain di Premier League, meski Busquets lantas menyebut bahwa ia akan segera mengikat kontrak baru di Camp Nou.


"Situasi ini tergantung pada presiden. Saya harap ia memenuhi janjinya, namun saya percaya bahwa semua akan ada solusinya," tutur Busquets pada Goal International.


"Saya tahu tempat yang saya inginkan. Saya merasa dihargai di Barcelona dan kami tengah ada dalam momen yang luar biasa bagus." [initial]


 (gl/rer)