Busquets Akui Tertarik dengan Premier League

Busquets Akui Tertarik dengan Premier League
Sergio Busquets (c) AFP
- Gelandang , Sergio Busquets, mengaku ia tertarik dengan kompetisi yang tengah berlangsung di Premier League.


Pemain asal Spanyol itu amat menikmati bagaimana pertandingan berjalan dengan begitu seru dan ketat di Inggris. Namun demikian, sosok jebolan La Masia membantah bahwa ia kini tengah mempertimbangkan untuk pergi dari klub dan bermain di tim lain.


Sebelumnya, Barcelona sudah kehilangan Pedro Rodriguez, yang memutuskan hengkang dari klub dan pergi ke Chelsea musim panas lalu.


"Cuaca yang ada di sana, ekspektasi dari para suporter, bagaimana pertandingan dimainkan. Saya tidak bisa membantah bahwa semua hal tersebut amat menarik bagi saya," tutur Busquets pada Mundo Deportivo.


"Namun demikian, saya tidak pernah sekalipun memikirkan kemungkinan pergi dari klub. Saya merasa amat dihargai dan dicintai di sini," pungkasnya. [initial]


 (md/rer)