Bukan Main Buruk, Terkadang Real Madrid Hanya Kurang Beruntung

Bukan Main Buruk, Terkadang Real Madrid Hanya Kurang Beruntung
Ekspresi Karim Benzema (kanan) usai mencetak gol pertama Real Madrid dalam duel kontra Borussia Monchengladbach, Liga Champions 2020/21 (c) AP Photo

Bola.net - Zinedine Zidane mengakui Real Madrid belum mencapai level terbaik mereka musim ini. Namun, di saat yang sama dia pun membantah Madrid main buruk, hanya beberapa kali kurang beruntung.

Kamis (26/11/2020) din hari WIB nanti Madrid akan menyambangi Inter Milan pada matchday 4 Grup B Liga Champions 2020/21. Laga ini jadi partai hidup-mati bagi kedua tim, Madrid wajib menang.

Betapa tidak, pada dua matchday pertama Madrid takluk dari Shakhtar Donestk dan bermain imbang dengan Borussia Monchengladbach. Los Blancos pun terbilang beruntung bisa mengalahkan Inter 3-2 pada matchday 3 sebelumnya.

Performa angin-anginan inilah yang jadi masalah Madrid musim ini, juga masalah kesulitan mencetak gol di lini serang.

Selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!

1 dari 2 halaman

Wajar kesulitan

Akhir pekan lalu Madrid kembali tampil mengecewakan kontra Villarreal. Sempat unggul 1-0, tapi akhirnya berakhir 1-1.

Pertandingan itu merangkum kondisi Madrid musim ini. Mereka bisa bermain apik, bisa juga kesulitan karena kesalahan sendiri.

"Pada laga pertama kami lawan Inter, tidak ada satu hal pun yang Anda [media] katakan benar terjadi," kata Zidane di laman resmi RealMadrid.

"Kami kesulitan dalam pertandingan? Itu sudah diduga, tapi saya melihat tim yang memulai laga dengan baik dan menutupnya dengan apik."

"Anda memang akan kesulitan karena Anda menghadapi tim bagus," imbuhnya.

2 dari 2 halaman

Karena nasib?

Meski Madrid tak stabil, Zidane menolak menyebut timnya bermain buruk. Memang alasan ini terdengar klise, tapi menurutnya Madrid hanya tidak beruntung dan sedang bernasib sial.

"Hal yang sama pun terjadi beberapa hari lalu lawan Villarreal. Kami memimpin sampai menit ke-74 atau ke-75, tapi dalam satu pergerakan mereka bisa mencetak gol. Hal seperti ini bisa terjadi dalam sepak bola," sambung Zidane.

"Saya bukan orang yang percaya pada nasib, hanya mengatakan bahwa hal-hal seperti itu biasa terjadi dalam sepak bola."

"Kami berusaha keras mengembangkan pertahanan kami, supaya kami tidak mudah kebobolan, lalu mencoba mencetak gol," tandasnya.

Sumber: Real Madrid