Buffon: Real Madrid Tak Butuh Donnarumma, Navas Sudah Cukup

Buffon: Real Madrid Tak Butuh Donnarumma, Navas Sudah Cukup
Gianluigi Buffon (c) AFP

Bola.net - - Gianluigi Buffon menilai Real Madrid sudah tak perlu mendatangkan penjaga gawang seperti Gianluigi Donnarumma. Pemain Juventus tersebut menilai kiper Real Madrid saat ini, Keylor Navas, adalah kiper hebat.

Dalam dua musim terakhir, Real Madrid secara beruntun menjuarai Liga Champions. Dalam dua final terakhir dalam kompetisi tersebut, Navas selalu menjadi andalan. Juara di kompetisi Eropa membuat Real Madrid menjadi klub pertama yang mampu menjuarai secara beruntun.

Meski demikian, Real Madrid masih sering dikaitkan dengan penjaga gawang di klub lain salah satunya dengan David de Gea milik Manchester United dan penjaga gawang milik AC Milan, Donnarumma, selama bursa transfer musim panas kemarin.

Gianluigi Donnarumma dan Gianluigi BuffonGianluigi Donnarumma dan Gianluigi Buffon

Buffon menilai Real Madrid tak perlu mendatangkan penjaga gawang baru. Lebih jauh lagi ia menyatakan tak perlu membawa rekannya di timnas Italia, Donnarumma, ke Spanyol.

"Real Madrid tak mengalami kekurangan apapun dalam 10 tahun terakhir, karena mereka mendatangkan pemain terbaik. Keylor Navas penjaga gawang hebat, terlepas apa yang mereka katakan," ucap Buffon pada Marca.

"Mereka menjuarai Liga Champions dua kali bersamanya dan ia sering kali menjadi pemain penting menentukan kemenangan tim. Saya rasa mereka tak perlu mendatangkan kiper lagi, karena hasil telah membuktikan mereka bisa juara dengan yang ada sekarang," paparnya.