Bravo: Alves Selalu Berikan yang Terbaik di Barca

Bravo: Alves Selalu Berikan yang Terbaik di Barca
Claudio Bravo. (c) AFP
Bola.net - Claudio Bravo memberikan pujian pada Dani Alves, yang dianggap sebagai salah satu pemain yang mampu meningkatkan kualitas permainan Barcelona secara umum.

Alves hingga saat ini masih tak kunjung memperpanjang kontrak di Barcelona dan dikabarkan bakal segera meninggalkan klub di akhir musim kompetisi nanti.

"Dani Alves? Ia adalah pemain yang selalu memberikan banyak kontribusi pada tim. Saya bukan orang yang bisa memutuskan apakah ia bakal memperpanjang kontrak atau tidak. Namun ia meningkatkan kualitas tim kami dan kualitasnya tidak terbantahkan," tutur Bravo pada ISF.

Alves kabarnya tengah diminati oleh raksasa Premier League, Manchester City dan Manchester United. [initial]

 (isf/rer)