Braida Tak Mau Ikut Campur Ruwetnya Kasus Neymar

Braida Tak Mau Ikut Campur Ruwetnya Kasus Neymar
Neymar (c) AFP
Bola.net - Direktur Olahraga Barcelona, Ariedo Braida, menolak memberikan komentar terkait kasus transfer Neymar, yang hingga saat ini masih terus menggerogoti klub seiring munculnya bukti-bukti dan saksi anyar.

Barcelona sempat diguncang prahara transfer pemain asal Brasil tersebut, lantaran mereka tidak melaporkan nilai pembelian Neymar yang sebenarnya pada FIFA dan badan terkait di Spanyol. Hal tersebut lantas memancing situasi panas, yang berujung pada mundurnya presiden Sandro Rosell musim lalu.

"Saya membaca surat kabar, namun saya tidak menangani situasi ini. Itu semua tentang masa lalu dan kami harus menghadapinya dengan hati-hati," tutur Braida pada reporter.

Barcelona kini tengah bersiap untuk menghadapi Manchester City di leg kedua babak 16 besar Liga Champions. [initial]

 (wel/rer)