Bos Kroasia: Modric Akan Pensiun?

Bos Kroasia: Modric Akan Pensiun?
Luka Modric (c) AFP

Bola.net - - Bos , Ante Cacic, belum lama ini mengomentari kabar yang mengatakan bahwa gelandang Real Madrid, Luka Modric, berencana segera pensiun dari tim nasional.

Pemain Los Blancos itu mengaku tengah mempertimbangkan lagi posisinya di tim nasional Kroasia usai belum lama ini ia diminta hadir sebagai saksi dalam persidangan kasus korupsi oleh Zdravko Mamic, yang menghebohkan rakyat di negaranya.

Modric sempat mengatakan pada Juli silam bahwa ia masih belum membuat keputusan final dan akan melihat dulu bagaimana situasinya.

Namun Cacic mengklaim bahwa pemain 31 tahun sama sekali tak pernah mempertimbangkan untuk gantung sepatu dari tim nasional.

Luka ModricLuka Modric

"Luka Modric adalah gelandang terbaik dunia, bangga dengan Kroasia dan dia tidak pernah mempertimbangkan meninggalkan tim nasional," tutur Cacic menurut laporan Goal International.

Kroasia saat ini tengah mempersiapkan diri untuk menjalani laga Kualifikasi Piala Dunia melawan Kosovo dan Turki.