
Bola.net - Sebuah kabar baik datang bagi Real Madrid. Sang kapten, Sergio Ramos memutuskan untuk bertahan di Santiago Bernabeu pada musim panas nanti.
Ramos sedang membuat seantero Real Madrid resah. Ini dikarenakan kontraknya akan habis di musim panas nanti, tepatnya pada tanggal 30 Juni nanti.
Rumor yang beredar mengatakan bahwa Ramos bakal cabut di musim panas nanti. Karena ia tidak menyepakati kontrak dengan Real Madrid.
Advertisement
Dilansir Deportes Cuatro, situasi kini berubah. Sang bek akhirnya bersedia bertahan di Madrid.
Simak situasi kontrak Ramos di bawah ini.
Ikut Kontrak Madrid
Menurut laporan tersebut, Ramos akhirnya menyerah dan memutuskan bertahan di Madrid.
Pada awalnya ia meminta manajemen Madrid untuk memberikannya kontrak berdurasi dua musim. Namun Madrid hanya mau memberikan kontrak satu tahun.
Setelah proses negosiasi yang panjang dan karena ia masih ingin bermain di Madrid, Ramos akhirnya mengalah dan bersedia bertahan.
Lagi Diurus
Laporan itu mengklaim bahwa manajemen Madrid saat ini tengah mengebut proses perpanjangan kontrak Ramos.
Mereka diuntungkan karena Ramos tidak dipanggil ke Euro 2020. Sehingga ia bisa diajak menegosiasikan kontrak ini.
Jika tidak ada halangan, dalam beberapa hari ke depan kontrak ini akan segera difinalisasikan.
Faktor Ancelotti
Menurut laporan yang beredar, ada satu penyebab mengapa Ramos bersedia bertahan.
Manajer baru Madrid, Carlo Ancelotti disebut-sebut berhasil meyakinkan Ramos untuk bertahan.
(Deportes Cuatro)
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 8 Juni 2021 20:00
Inikah Penyebab Raphael Varane Ngotot Gabung Manchester United?
-
Liga Inggris 8 Juni 2021 18:33
-
Liga Inggris 8 Juni 2021 16:56
Pujian Ceballos untuk Arteta: Bakal Jadi Salah Satu yang Terbaik
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 05:24
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
-
Bolatainment 21 Maret 2025 05:05
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:03
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:55
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...