Benzema Sebut Madrid Prima Hadapi Clasico

Benzema Sebut Madrid Prima Hadapi Clasico
Karim Benzema (c) AFP
Bola.net - Karim Benzema menyebut kondisi Real Madrid tengah amat baik, menyambut laga El Clasico yang akan digelar di Camp Nou akhir pekan ini.

Tim asuhan Carlo Ancelotti itu bakal berada di bawah tekanan menjelang pertandingan, karena mereka kini duduk di peringkat dua klasemen sementara, tertinggal satu poin dari kubu Catalan.

"Kami bisa mengulang performa di paruh pertama musim ini. Kami tengah berada di bentuk dan kondisi terbaik dan kami akan bisa tampil bagus untuk menang. Kami adalah Real Madrid," tutur Benzema pada Bwin.

Madrid akan bermain meladeni Barcelona dengan modal kemenangan 2-0 atas Levante di La Liga pekan lalu. [initial]



 (rma/rer)