Benzema Sang Spesialis Gol Pembuka

Benzema Sang Spesialis Gol Pembuka
Karim Benzema (c) AFP
- Real Madrid menang meyakinkan 3-0 menjamu Villarreal di jornada 34 La Liga 2015/16, Kamis (21/4). Karim Benzema menyumbang satu gol, yakni gol pembuka yang menjadi awal kemenangan timnya.


Benzema membawa Madrid unggul lewat sebuah sundulan di menit 41. Dengan begitu, berarti Benzema sudah 11 kali mencetak gol pembuka di La Liga musim ini.



Benzema adalah spesialis gol pembuka. Pasalnya, di La Liga musim ini, tak ada pemain lain yang menciptakan gol pembuka sesering dirinya.


Gol ke gawang Villarreal sendiri merupakan gol ke-23 Benzema untuk Madrid di La Liga musim ini. Selain 23 gol, striker Prancis tersebut juga sudah mengemas enam assist dalam 24 penampilan di kompetisi ini. [initial]


 (opta/gia)