Benitez Tegaskan Madrid Akan Usung Strategi Menyerang

Benitez Tegaskan Madrid Akan Usung Strategi Menyerang
Rafael Benitez (c) AFP
Bola.net - Pelatih anyar Real Madrid, Rafael Benitez, menegaskan bahwa ia akan menginstruksikan Cristiano Ronaldo cs untuk bermain menyerang musim depan.

Benitez selama ini kerap dianggap sebagai pelatih yang defensive-minded, alias pelatih yang orientasi permainannya lebih mengandalkan gaya bertahan. Hal tersebut terutama terbukti kala ia menangani klub raksasa Premier League, Liverpool.

Akan tetapi, Benitez menegaskan bahwa ia bukanlah pelatih yang hanya akan mengandalkan strategi bertahan saja. Apalagi, di skuat Madrid ini banyak pemain bertipe menyerang. Jadi, ia pun menyatakan akan menginstruksikan skuat Los Blancos untuk bermain ofensif ke depannya.

"Seperti yang sudah saya katakan dalam presentasi saya, para pemain yang ada sebagian besar memberikan tanda cara bagaimana Anda akan bermain. Kami memiliki banyak pemain menyerang. Jadi, ide kami adalah untuk bermain secara ofensif. Anda harus bisa membedakan antara sebuah model permainan dan sebuah sistem. Banyak orang berpikir bahwa posisi pemain di lapangan, 4-4-2, 4-3-3, adalah sebuah model permainan dan mereka salah," tutur Benitez seperti dilansir AS.

"Model permainan kami akan didasarkan pada permainan sepakbola menyerang, menjaga bola selama mungkin, menyerang dengan mengalirkan bola secepat mungkin dan mencoba untuk tak kehilangan keseimbangan antara menyerang dan bertahan. Selain itu, kami juga harus memiliki agresi yang positif dan bisa beradaptasi dengan beberapa sistem permainan jika diperlukan," terangnya. [initial]

 (as/dim)