Benitez Siap Hadapi El Clasico Pertamanya

Benitez Siap Hadapi El Clasico Pertamanya
Rafael Benitez (c) AFP
- Rafael Benitez mengaku sudah siap menjalani El Clasico pertamanya. Laga melawan nanti akan menjadi pengalaman perdana Benitez memimpin tim dalam laga besar seperti itu.


Benitez mengaku sudah pernah merasakan pertandingan El Clasico, meski dalam level yang berbeda. Yang dimaksud Benitez adalah pengalamannya memimpin Castilla di ajang mini Clasico.


"Laga ini memang El Clasico pertama saya bersama tim utama. Saya sebelumnya sudah pernah menjalani El Clasico dalam kategori yang lebih rendah," terang Benitez kepada AS.


Benitez menambahkan bahwa seluruh skuat Real Madrid memiliki motivasi besar dalam pertandingan ini. Ia menjanjikan tim Real Madrid akan bertarung sampai akhir dalam laga di Santiago Bernabeu nanti.


"Tim Madrid ini memiliki motivasi yang snagat besar. Mereka sadar pentingnya semua pertandingan melawan Barcelona. Mereka akan bertarung untuk mendapatkan poin penuh sampai akhir." [initial]


 (as/hsw)