Benitez: Saya Tak Akan Biarkan Kepala Pemain Tertunduk!

Benitez: Saya Tak Akan Biarkan Kepala Pemain Tertunduk!
Rafael Benitez (c) AFP
- Markas latihan Real Madrid di Valdebebas tengah suram dan tak menyenangkan. Apalagi sebabnya bila bukan raihan hasil buruk yang diterima Los Blancos dalam beberapa laga terakhir.


Hampir semua orang bersedih dan tertunduk. Hampir semua orang tertekan, mulai dari para pemain, tim pelatih, anggota dewan klub hingga karyawan klub tampak murung.


Namun tidak bagi Rafael Benitez. Sosok pelatih Real Madrid itu menegaskan bahwa dirinya tak akan membiarkan para pemain dan juga asistennya tertunduk dan pesimis. Benitez menyebut dirinya tak akan membiarkan kepala pemain tertunduk seiring hasil buruk yang diraih timnya.


"Saya tak ingin melihat orang-orang tertunduk kepalanya," tegas Benitez saat memasuki koridor Valdebebas seperti dilansir Marca.


"Kami memiliki lima bulan tersisa dan kami harus senantiasa optimis," tandasnya.[initial]


 (mrc/dzi)