Benitez Sanjung Performa James Rodriguez

Benitez Sanjung Performa James Rodriguez
(c) AFP
- Rafael Benitez memberikan pujian setinggi langit pada James Rodriguez, yang tampil impresif kala Real Madrid menang 2-0 atas Eibar pekan lalu.


Los Blancos sejatinya tak tampil terlalu apik di pertandingan yang digelar di Ipurua tersebut, namun Benitez menilai timnya dan terutama Rodriguez, telah menunjukkan penampilan total di atas lapangan hijau.


"Kemenangan ini diraih lewat kerja keras semua orang yang ada di dalam tim. Kami mampu menunjukkan usaha maksimal dan meraih tiga angka penuh," tutur Benitez pada AS.


"Terkait James, saya rasa ia menunjukkan penampilan yang sungguh sensasional."


Gol kemenangan Madrid diciptakan oleh Cristiano Ronaldo dan Gareth Bale, meski kini mereka masih tertinggal enam angka dari Barcelona di klasemen.


Tengah pekan ini, tim akan menghadapi Cadiz di ajang Copa del Rey. [initial]


 (as/rer)