Benitez Bicarakan Masalah Bek Kiri di Madrid

Benitez Bicarakan Masalah Bek Kiri di Madrid
Rafael Benitez (c) AFP
- Rafael Benitez mengatakan bahwa Real Madrid mungkin akan mempertimbangkan membeli bek kiri baru di bursa transfer mendatang.


Sejauh ini, Marcelo menjadi satu-satunya opsi yang dimiliki Madrid di posisi kiri, usai mereka melepas Fabio Coentrao sebagai pemain pinjaman ke AS Monaco di musim panas ini.


Benitez mengatakan pada esRadio: "Ketika kami memutuskan kami tidak punya pengganti untuk Marcelo, kami melakukan analisa terkait apakah Nacho dan Arbeloa bisa bermain di posisi tersebut.


"Kami juga sudah mengapungkan nama Abner, namun ia kini juga tengah mengalami cedera."


Madrid sendiri kini tengah bersiap menghadapi PSG, yang akan jadi lawan mereka berikutnya di Liga Champions, dalam duel yang bakal berlangsung di Parc des Princes pekan ini. [initial]


 (mar/rer)