Belletti: Neymar Datang ke Barca Seperti Anak Kecil

Belletti: Neymar Datang ke Barca Seperti Anak Kecil
Neymar Junior (c) AFP
Bola.net - Mantan pemain Barcelona Juliano Belletti mengaku yakin Neymar dapat membuktikan kapasitasnya di Blaugrana setelah resmi bergabung awal pekan ini.

Belletti yang juga pernah membela Chelsea tersebut menyatakan Neymar datang ke Catalan dengan semangat membara seperti anak kecil yang menikmati permainan sepakbola.

"Neymar akan menjadi pemain penting di Barca, ia memiliki ambisi, keinginan, dan mampu bermain untuk tim. Tak hanya membantu tim dengan mencetak gol, ia juga memberikan kesempatan rekannya. Ia memiliki antusiasme seperti anak kecil yang menikmati bermain sepakbola bersama Barca" ujar Belletti kepada The Network.

Pria asal Brasil itu juga melihat tak ada masalah jika Neymar harus berduet dengan Lionel Messi. Ia yakin mereka berdua akan bisa saling melengkapi.

Neymar ditransfer Barca dari Santos dengan harga 57 juta euro. Ia akan dikontrak selama lima tahun dengan buy-out clause mencapai 190 juta euro.[initial]

 (sprt/pra)