'Bellerin Bisa Tembus Inti Barcelona'

'Bellerin Bisa Tembus Inti Barcelona'
Hector Bellerin (c) AFP
- Mantan pelatih Hector Bellerin mengatakan bahwa pemain muda bakal sukses menembus tim inti , jika ia memilih terus bertahan di Camp Nou.


Sang bek bergabung dengan kubu Arsene Wenger di usia 16, dan ia mampu menjadi bagian penting dari klub Premier League di dua musim terakhir.


Dan Albert Benagies, yang sempat melatih Bellerin di Barca mengatakan bahwa ia amat menyayangkan kepergian sang pemain ke London.


"Saya amat menyesal ketika ia memutuskan pergi. Ini adalah masalah finansial. Barca tidak siap bersaing dengan klub Inggris soal pemain muda," tutur Benagies pada Goal International.


"Bellerin adalah satu dari sedikit pemain yang saya yakin bisa menembus tim inti Barcelona cepat atau lambat, mengingat ia masih amat muda."


"Ketika ia masih amat muda, ia sudah begitu cepat dan cerdas, saya ingat ia juga punya tendangan bagus dengan kaki kanannya." [initial]


 (gl/rer)