'Beli Messi, Klub Harus Sangat Kaya dan Tak Peduli Financial Fair Play'

'Beli Messi, Klub Harus Sangat Kaya dan Tak Peduli Financial Fair Play'
Lionel Messi (c) AFP
Bola.net - Mantan pemain Real Madrid, Predrag Mijatovic, mengaku setuju dengan pandangan direktur Barcelona, Ariedo Braida, mengenai masa depan Lionel Messi di klub.

Mijatovic menilai Messi hampir mustahil pergi dari Camp Nou. Namun andai ada klub yang sangat kaya dan bisa lolos dari pelanggaran Financial Fair Play, transfer La Pulga ke klub lain bisa jadi bakal terwujud.

"Braida memang benar. Jika Messi memang pergi, maka harus ada seseorang yang membayar buy-out clause sang pemain dan tidak peduli dengan aturan Financial Fair Play," tutur Mijatovic pada Onda Cero.

Awal tahun silam, Messi sempat dikaitkan dengan kemungkinan pindah ke klub Inggris, Chelsea. [initial]



 (cer/rer)