
Bola.net - Mantan kapten Barcelona, Carles Puyol menyanyikan pendapatnya perihal rumor transfer Antoine Griezmann dan Neymar. Dia yakin dua pemain hebat itu bakal membuat Barca jadi klub yang lebih kuat dan meraih lebih banyak trofi musim-musim mendatang.
Barcelona disebut sedang mengusahakan pembelian Griezmann dan Neymar. Dua transfer itu jelas tidak mudah. Barca harus menyiapkan dana belanja besar untuk pemain Atletico Madrid dan PSG tersebut.
Sebenarnya Barca sudah terlebih dahulu mendekati Griezmann. Kabarnya, Barca siap membayar klausul rilis Griezmann sebesar 120 juta euro yang aktif per 1 Juli 2019 kemarin. Namun, Neymar tiba-tiba dikaitkan dengan kepulangan ke Camp Nou.
Advertisement
Puyol tahu membeli dua pemain itu bakal memenuhi skuad Barca. Mereka sudah punya Lionel Messi dan Luis Suarez yang tak tergantikan, juga ada Ousmane Dembele dan Philippe Coutinho. Griezmann pun dikhawatirkan tidak bisa cocok dengan permainan Barca.
"Mula-mula, dia [Griezmann] harus datang, dan jika dia datang, fans bakal mendukung dia seperti yang mereka lakukan pada semua pemain Barcelona, tetapi dia harus datang terlebih dahulu," kata Puyol kepada Marca.
"Pemain hebat bisa bermain dengan siapa pun, tetapi anda harus menemukan keseimbangan. Musim sangat panjang, selalu ada cedera dan banyak kompetisi, jadi semakin baik skuad yang anda miliki, semakin mudah mendapatkan hasil positif."
Selain tentang Griezmann, Puyol juga siap menyambut kepulangan Neymar. Baca komentar selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Menerima Neymar
Gagasan kepulangan Neymar ke Barcelona ini menimbulkan dua reaksi berbeda. Sebagian setuju dan siap menyambut Neymar di Camp Nou, sebagian lagi menolak karena cara buruk Neymar meninggalkan Barcelona dua tahun lalu.
"Ini tentang momen, anda harus mengevaluasi itu, anda harus memahami mengapa dia [Neymar] pergi. Jika dia adalah pemain yang tersedia di bursa transfer, anda tidak boleh terus melihat masa lalu," tegas Puyol.
"Jika dia pulang ke Barcelona maka saya akan senang untuk dia," tutupnya.
Apabila dua transfer ini terwujud, Barcelona bakal jadi salah satu tim mengerikan di Eropa dengan empat striker ganas: Lionel Messi, Luis Suarez, Antoine Griezmann, dan Neymar.
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Bundesliga 8 Juli 2019 21:26
Jika ke Bayern, Griezmann Diklaim Bisa Jadi Pemain Terbaik Dunia
-
Liga Spanyol 8 Juli 2019 20:00
-
Bola Dunia Lainnya 8 Juli 2019 19:48
-
Open Play 8 Juli 2019 16:13
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...