Beckham: Ronaldo Tak Cuma Andalkan Bakat, Tapi Kerja Keras

Beckham: Ronaldo Tak Cuma Andalkan Bakat, Tapi Kerja Keras
Cristiano Ronaldo (c) AFP
- David Beckham memberikan pujian pada Cristiano Ronaldo, salah satu pemain yang sukses meneruskan tradisi hebat nomor punggung 7 di Manchester United.


Sama seperti Beckham, Ronaldo juga lantas memutuskan meninggalkan United dan bergabung dengan Real Madrid di 2009 silam. Di klub ibu kota Spanyol, pemain asal Madeira, Portugal, sukses meraih dua Ballon d'Or dan menghantar klubnya meraih gelar juara La Liga dan Liga Champions.


Menurut Beckham, semua itu dicapai Ronaldo berkat kerja keras yang ia lakukan.


"Ia bukan hanya seorang talenta yang hebat, namun ia juga bekerja amat keras. Ada banyak orang yang menghargai hal tersebut," tutur Beckham pada reporter.


"Ketika ia datang ke United, ia mendapatkan banyak kritik, namun tidak dari fans. Cara ia bermain amat istimewa, unik. Ia punya talenta, namun ia juga terlahir sebagai pekerja keras. Banyak orang yang terkejut dengan apa yang ia lakukan sebagai individu. Namun itulah yang membuat ia istimewa." [initial]


 (as/rer)