Bayern Tak Inginkan Griezmann karena Tak Masuk Akal

Bayern Tak Inginkan Griezmann karena Tak Masuk Akal
Antoine Griezmann (c) LatinContent Editorial

Bola.net - - Raksasa Bundesliga, Bayern Munchen baru saja memberi statmen bahwa mereka tidak pernah berniat membeli Antoine Griezmann. Bayern menilai transfer pemain asal klub Atletico Madrid tidak masuk akal.

Griezmann memang laris menjadi incaran banyak klub pada bursa transfer musim panas yang lalu. Salah satu klub yang disebut berminat yakni Bayern. Griezmann hendak dijadikan pengganti Franck Ribery.

Tapi, Direktur Olahraga Bayerm, Hasan Salihamidzic membantah kabar tersebut. Menurutnya, tidak pernah ada satupun unsur di Bayern yang punya rencana untuk membeli pemain asal Prancis itu.

"Sejujurnya, tidak ada seorangpun di sini yang pernah membahas tentang Griezmann," kata Salihamidzic pada Sky.

Antoine GriezmannAntoine Griezmann

Menurut sosok yang pernah bermain di Bayern tersebut, klub punya alasan yang kuat mengapa tidak pernah ingin membeli Griezmann. Harga transfernya dinilai terlalu mahal dan tidak masuk akal. Tidak sesuai dengan filosofi klub.

"Kami tidak akan ikut-ikutan dengan kegilaan bursa transfer karena harga yang dibutuhkan tidak layak untuk dibicarakan. Bayern hanya tertarik dengan transfer yang masuk akal dan sesuai dengan kebutuhan klub," sambung Salihamidzic.

Harga Griezmann memang tidak murah. Pemain berusia 26 tahun masih punya kontrak dengan Atletico Madrid. Dalam kontrak tersebut, terdapat klausul pelepasan dengan harga 100 juta euro. Harga yang tentunya tidak bisa disebut murah.