Bayern Siap Jegal MU Demi Sergio Ramos

Bayern Siap Jegal MU Demi Sergio Ramos
Sergio Ramos (c) AFP
Bola.net - Raksasa Bundesliga Bayern Munchen siap mengajukan penawaran serius untuk mendapatkan defender Real Madrid Sergio Ramos, yang juga tengah diminati oleh Manchester United.

Ramos belakangan ini memang santer dikaitkan dengan kepindahannya menuju Setan Merah. Pemain asal Spanyol itu dikabarkan bakal masuk dalam rencana pertukaran pemain yang melibatkan David De Gea.

Namun El Confidencial melaporkan bahwa United akan mendapatkan saingan untuk merekrut pemain berusia 29 tahun itu. Bayern dikabarkan juga tak mau ketinggalan ikut masuk dalam berburu tanda tangan Ramos di musim panas ini.

Bayern disebut telah meminta pertemuan dengan pihak Madrid untuk mendapatkan gambaran yang jelas mengenai situasi Ramos saat ini. Laporan tersebut menambahkan bahwa Bayern akan mengajukan tawaran resmi jika Ramos sudah tidak punya masa depan lagi di Santiago Bernabeu.[initial]

 (exp/ada)