Bayern Inginkan Antoine Griezmann

Bayern Inginkan Antoine Griezmann
Antoine Griezmann (c) AFP
Bola.net - Bayern Munich dan Josep Guardiola kini tengah mengincar bintang Atletico Madrid, Antoine Griezmann, sebagaimana dilaporkan oleh media Jerman, Sport Bild.

Die Roten kabarnya sudah beberapa pekan belakangan mengamati pemain yang lihai menggunakan kaki kiri dan bisa bermain di berbagai posisi tersebut. Bayern kabarnya siap mengajukan penawaran untuk mendapatkan pemain berusia 24 tahun tersebut musim depan.

Griezmann sendiri masih terikat kontrak dengan Atletico hingga tahun 2020 mendatang. Ia didatangkan oleh kubu Los Colchoneros dari Real Sociedad di musim panas lalu, usai klub menjadi juara La Liga.

Griezmann kini diperkirakan memiliki nilai sekitar 35 juta euro, sedangkan Atletico disebut mendapatkannya musim panas lalu dengan harga tak lebih dari 30 juta euro. [initial]



 (spo/rer)