Bartra Ingin Kukuhkan Posisi di Barca dan Spanyol

Bartra Ingin Kukuhkan Posisi di Barca dan Spanyol
Marc Bartra (c) Ist
Bola.net - Marc Bartra mengatakan bahwa ia ingin berusaha keras membuktikan kemampuannya, sekaligus mematenkan posisi di tim inti Spanyol dan Barcelona tahun ini.

Bartra masuk dalam skuat yang disusun oleh Vicente del Bosque menjelang Kualifikasi Euro 2016 melawan Slovakia dan Makedonia, meski tidak turun sebagai starter di dua laga perdana Blaugrana mereka di La Liga.

"Saya amat bangga berada di skuat. Saya menghabiskan bertahun-tahun untuk melewati persaingan di tim muda dan kini saya terus bekerja keras untuk bertahan di tim senior. Saya amat bangga. Tantangan yang menanti saya amat besar. Saya merasa mendapat dukungan dari manajer dan rekan setim," tutur Bartra pada reporter.

"Saya antusias dituntut memberikan 200 persen guna meningkatkan performa saya dan mempertahankan posisi di tim nasional. Saya ingin terus ada di tim utama Barcelona dan Spanyol." [initial]

 (gl/rer)