Bartra Akui Barcelona Makin Sulit Mencetak Gol

Bartra Akui Barcelona Makin Sulit Mencetak Gol
Barcelona tujuh peluang kena tiang dalam dua pertandingan (c) AFP
Bola.net - Saat bertandang ke Juegos Mediterraneos di jornada ke-11, Barcelona memang berhasil meraih tiga poin setelah membungkam Almeria 2-1. Namun ada kekurangan yang dirasakan dan diakui oleh Marc Bartra.

Menurut Bartra, akhir-akhir ini timnya makin sulit mencetak gol. Saat lawan Almeria, Barca harus menunggu hingga menit 73 untuk mencetak gol, mereka bahkan tak bisa mencetak gol saat menjamu Celta Vigo.

"Tujuh peluang kami menghantam tiang dalam dua pertandingan terakhir. Awal musim ini kami bisa mencetak gol bahkan saat kami tak berniat melakukannya. Sekarang kami lebih sulit untuk mencetak gol." katanya pada Inside Spanish Football.

Bek muda itu juga menyampaikan ia dan rekan-rekannya mulai bisa mengimplementasikan ide-ide yang disampaikan entrenador Luis Enrique.

"Kami tak mampu memainkan sepak bola yang kami inginkan saat menghadapi Almeria, tapi saya rasa sedikit demi sedikit dan secara bertahap kami bisa menjalankan ide-ide Luis Enrique." [initial]

 (isf/dct)