
Bola.net - Diangkat sebagai Presiden Barcelona menggantikan Sandro Rosell yang mengundurkan diri pekan lalu, Josep Maria Bartomeu kini memiliki segudang pekerjaan rumah yang menumpuk. Salah satunya adalah tugas mendesak untuk mengurus perpanjangan kontrak sejumlah penggawa Barca yang akan segera habis.
Kontrak Jose Pinto dan Martin Montoya akan habis musim panas mendatang, sementara Gerard Pique akan berstatus bebas transfer pada Juni 2015. Menanggapi isu tersebut, Bartomeu menyatakan bahwa ia tetap tenang dan yakin solusi akan segera tercapai.
"Untuk Montoya dan Pique, negosiasi terus berlanjut. Saya pikir tidak akan ada masalah. Mereka tumbuh bersama Barcelona dan tahu bahwa ada beberapa hal yang lebih penting dari uang," kata Sang Presiden.
"Mereka paham bahwa tak mungkin menemukan kebanggaan yang sama seperti jika bertahan di sini."
Sementara untuk kasus Pinto, kiper pelapis yang sudah berusia 38 tahun, Bartomeu memiliki pendekatan lain.
"Untuk Pinto, kami memang belum memulai negosiasi apapun. Saya masih menunggu pendapat dari staff lainnya sebelum memutuskan," tutup Bartomeu.[initial]
(isf/mri)
Kontrak Jose Pinto dan Martin Montoya akan habis musim panas mendatang, sementara Gerard Pique akan berstatus bebas transfer pada Juni 2015. Menanggapi isu tersebut, Bartomeu menyatakan bahwa ia tetap tenang dan yakin solusi akan segera tercapai.
"Untuk Montoya dan Pique, negosiasi terus berlanjut. Saya pikir tidak akan ada masalah. Mereka tumbuh bersama Barcelona dan tahu bahwa ada beberapa hal yang lebih penting dari uang," kata Sang Presiden.
"Mereka paham bahwa tak mungkin menemukan kebanggaan yang sama seperti jika bertahan di sini."
Sementara untuk kasus Pinto, kiper pelapis yang sudah berusia 38 tahun, Bartomeu memiliki pendekatan lain.
"Untuk Pinto, kami memang belum memulai negosiasi apapun. Saya masih menunggu pendapat dari staff lainnya sebelum memutuskan," tutup Bartomeu.[initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 26 Januari 2014 13:44
-
Liga Spanyol 26 Januari 2014 12:50
-
Liga Spanyol 26 Januari 2014 07:50
-
Liga Spanyol 26 Januari 2014 05:30
-
Liga Spanyol 26 Januari 2014 05:05
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...