Bartomeu: Terima Kasih Telah Mendukung Barca

Bartomeu: Terima Kasih Telah Mendukung Barca
Josep Maria Bartomeu. (c) AFP
Bola.net - Usai Barcelona kalah 1-2 dari Real Madrid di Final Copa del Rey, Josep Maria Bartomeu tak lantas tinggal diam. Presiden Blaugrana itu mencoba memberikan semangat pada seluruh skuat melalui akun Twitter resmi miliknya.

Pria yang ditunjuk menggantikan Sandro Rosell tersebut berterima kasih pada semua pihak yang telah mendukung Barca selama ini. Ia juga tak lupa mengucapkan selamat pada Real Madrid yang telah menjadi juara.

"Terima kasih atas semua dukungan anda pada Barcelona," tulis Bartomeu, seperti yang dilaporkan oleh Mundo Deportivo.

"Kekalahan memang sulit untuk diterima, namun anda harus terus mendukung tim anda. Angkat kepala anda dan beri ucapan selamat pada lawan," pungkasnya.

Barcelona kini bakal bersiap untuk menghadapi Athletic Bilbao di laga lanjutan La Liga. [initial]

 (mun/twi/rer)