Bartomeu Puas Dengan Kedatangan Suarez

Bartomeu Puas Dengan Kedatangan Suarez
Luis Suarez. (c) AFP
Bola.net - Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, mengaku amat puas dengan keberhasilan mendatangkan Luis Suarez di musim panas ini.

Striker Uruguay itu diboyong dari Liverpool, usai mencetak 31 gol untuk The Reds di musim panas lalu. Ia baru saja memulai debutnya bersama klub, usai tampil di 15 menit terakhir laga pra-musim bertajuk Trofeu Joan Gamper.

"Kami melakukan usaha untuk mendatangkan dirinya, karena kami ingin mempunyai tim yang kompetitif," tutur Bartomeu menurut laporan reporter.

"Luis Suarez amat senang berada di sini. Ia sudah bertahun-tahun lamanya ingin bermain untuk Barcelona," pungkasnya.

Barca pada akhirnya memenangkan Trofeu Joan Gamper, usai mereka mengalahkan klub asal Meksiko, Leon, dengan skor 6-0. [initial]

 (gl/rer)